Ketua Kwarda Maluku Buka Rakornis Pramuka Pengembangan Kapasitas SDM Kepramukaan
- November 16, 2021
- 6:22 am
Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Provinsi Maluku Widya Pratiwi Murad, membuka dengan resmi Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Pramuka Pengembangan Kapasitas SDM Kepramukaan Tahun 2021 di Hotel Golden Palace, Senin (15/11/2021).
Dalam sambutannya, Widya menyampaikan, pramuka harus memiliki jiwa dan karakter yang dapat menjadi contoh juga teladan bagi masyarakat sekitar. Pramuka juga harus tangguh menghadapi setiap tantangan, menggalang kepedulian kepada sesama, bersedia berkorban, suka menolong serta membantu meringankan beban sesama.
Pramuka juga harus menjadi pelopor kedisiplinan , terutama disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan disiplin untuk menghindari kerumunan
“Oleh karena itu, kegiatan kepramukaan sangat penting untuk membangkitkan semangat kepeloporan dan nasionalisme terhadap kaum muda saat ini,” ujar Widya.
Selaku Ketua Kwarda, ia menyambut baik dilaksanakannya Rakornis saat ini, yang dinilai sangat strategis bagi terwujudnya koordinasi dan sinkronisasi kerjasama diantara Kwarda Gerakan Pramuka dengan Dinas Pemuda dan olahraga, selaku pemangku kepentingan pembinaan generasi muda Pramuka di Maluku ke depan.
“Melalui Rakornis kali ini, di harapkan dapat menghasilkan output yang memberikan pencerahan bagi pengelolaan organisasi Kwarda, yang lebih representatif untuk menjawab kebutuhan pembinaan Kepramukaan yang lebih berkualitas,” jelas Widya.